Surabaya Web Community

Berkumpul, Belajar, Merayakan Web

 

Mendiskusikan Platform Mobile App

Posted 12 years ago

Meetup Surabaya Web Community (suWec) beberapa waktu lalu, Kamis, 29 Desember 2011 sangat interaktif. Hadir beberapa developer mobile yang saling sharing tentang pengalamannya mendevelop aplikasi mobile.

Ada Rendy dari Cocoahead Surabaya yang sudah biasa mendevelop aplikasi berbasis iOS. Selain itu hadir juga Dodi, seorang freelancer yang menekuni iOS. Untuk platform Blackberry dan Blaast, Kemas Dimas yang sharing. Firman bercerita tentang Android, sementara Safira membahas Qt.

Sebelum masuk ke sesi sharing, semua peserta yang hadir meetup berkenalan satu persatu. Ada yang masih berstatus mahasiswa, ada juga yang sudah profesional bekerja sebagai developer.

Pertama, Rendy sharing pengalamannya. Menurut Rendy Development aplikasi iOS lebih simple pada sisi target devicenya karena jumlahnya yang tidak terlalu banyak. Titanium dan XCode, contoh SDK yang sering digunakan untuk membangun aplikasi.

Selanjutnya Kemas Dimas membahas bagaimana mendevelop aplikasi di Blakberry. Aplikasi di Blackberry berbasis JavaME. Development di Blackberry filter submission lebih ketat dan lebih menantang karena UI Kit yang tersedia lebih sedikit. Selain itu tantangan development di Blackberry adalah banyaknya variasi resolusi devices dan tantangan user experience. Sementara, kemudahan development aplikasi Blackberry karena Indonesia memiliki forum development Blackberry terbesar di dunia.

Untuk aplikasi di android memakai JavaSE. Pengembangan aplikasi android lebih mudah karena banyaknya resource dan library yang tersedia. Firman menambahkan, UI untuk aplikasi android sebaiknya adaptable karena banyaknya device dan vendor yang memakai android.

Selanjutnya, Kemas berbicara tentang aplikasi dengan platform Blaast. Aplikasi Blaast dibangun dengan bahasa pemrograman javascript, full javascript. Aplikasi untuk platform Blaast support untuk vendor Nokia, Nexian and Blackberry. Share penjualan aplikasi Blaast lebih menguntungkan developer, 70% untuk developer. Yang ingin tahu apa itu Blaast silakan mengunjungi blaast.com dan blaastdevid.com.

Trakhir, Safira berpendapat tentang platform Qt. development aplikasi dengan Qt lebih mudah, katanya. Resource UI di Qt designer sudah cukup lengkap dan memudahkan. Yang ingin tahu soal Qt, lebih jauh silakan lihat di qt.nokia.com.

Demikian secara singkat tentang apa saja yang didiskusikan pada meetup suWec aplikasi mobile. Diskusi mengalir sangat menyenangkan dengan ditemani kacang rebus. Semua yang hadir bisa ikut sharing dan belajar. Jadi, silakan develop aplikasi mobile sesuai kesukaan teman-teman.

Tags: , , , , , , , , , , ,

Penulis

- Inisiator dan Moderator suWec
Website : http://twitter.com/imammtq

Post a Comment

Your email is never published nor shared. Required fields are marked *

*
*

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>